Monday, February 4, 2019

Contoh Surat Permohonan Dana Perayaan Rohani

Berikut ini saya posting contoh surat permohonan untuk perayaan tertentu yang dikenal dalam Proses Pendidikan Kristen. Permohonan tersebut tentu diajukan kepada Kepala Sekolah dengan format sebagai berikut.

Kepada yth,
Ibu Kepsek ------
Di
Tempat.

Dalam rangka peringatan hari Paskah (Kebangkitan Tuhan Yesus), maka kelas Devotion akan mengadakan peringatan hari Paskah pada :
• Hari/Tanggal : Selasa, 22 April 2014
Peserta : Kls 3 dan 4 (15 siswa)
Pukul : 14.15 -15.15
Tempat : Halaman dan kelas 1A SD ....

• Hari/ Tanggal : Jumat, 25 April 2014
Peserta : Kls 1 dan 2 (47 siswa)
Pukul : 11.30-12.30
Tempat : Halaman dan ruang Kurnas SD .....

•Acara : a. Lomba mencari telur Paskah
b. Lomba menghias telur Paskah

•Anggaran Dana :

Telur ayam 7 ¼ kg (124 butir/2 butir setiap siswa) @ Rp. 20.000,- = Rp. 145.000,-
Telur Puyuh 130 butir ( 10 butir Rp. 3.000,-) = Rp. 39.000,-
Kertas Origami = Rp. 10.000,-
T o t a l ..................................................................... = Rp. 194.000,-




•Teknis pelaksanaan :

-Pembukaan :Kumpul di kelas : 10 menit
-Mencari telur Paskah (di halaman) : 10 menit
-Mengecek siswa penemu telur terbanyak (dalam kelas) : 10 menit
-Menghias telur Paskah : 25 menit
-Penutup : 5 menit
-
Telur yang ditemukan dan dihias akan dibawa pulang oleh siswa sebagai oleh-oleh paskah dari Sekolah .....
Demikian proposal ini kami sampaikan. Atas perhatian dari Ibu Devi saya mengucapkan terima kasih.
Salam
Evelita H.
Guru Agama Kristen

No comments:

Post a Comment